Discord, Tempat kumpul virtual

Image result for discord

Assalamualaikum .wr .wb

            Di post ini saya akan menjelaskan singkat tentang aplikasi yang saya gunakan, yaitu Discord. Sebelum itu, apa itu Discord? Discord adalah sebuah aplikasi gratis yang dikembangkan oleh Discord Inc. (well obviously), memiliki kesamaan fungsi dengan Skype atau TeamSpeak, dengan fitur chat, video call, dan Screen Share (Menampilkan tampilan layar ke pengguna lain). Aplikasi ini pertama kali dirancang oleh Developers bernama Hammer dan Chisel. Discord pertama kali rilis pada tanggal 13 Mei 2015 dan baru mulai stabil pada Update 0.0.9 pada tanggal 1 April 2019 (yup, tepat pada saat April Fools) . Kemudian, pada tanggal 21 Juli 2019, total pengguna sudah mencapai 250 juta lebih.

Tempat bermain bersama

            Dalam penggunaan Aplikasi ini, Discord lebih mentargetkan para Gamers dikarenakan kegunaannya yang cukup lengkap dalam berkomunikasi sesame lain. Di dalam Discord, Kita bisa membuat suatu server yang bisa diisi lebih dari seribu member! WOW! (biasa aja woe). Dengan adanya fitur IP DDoS Protection, membuat Discord mulai digemari oleh pemain Pro dan mengganti Skype mereka dengan Discord. Selain membuat server, kita juga bisa membuat atau menambahkan BOT, yang dapat diinstruksikan sesuai kegunaannya, seperti mencari gambar, menyalakan music di channel music, membuat suatu server menjadi lebih pintar, dan masih banyak lagi. Untuk saya pribadi sendiri, biasanya menggunakan discord untuk kegiatan bermain bersama atau MABAR dengan teman – teman, berbincang dengan banyak orang dalam membahas sesuatu, dan mungkin… Nitip file tugas? xD yaa sampingin itu. Di Discord terdapat sebuah akses langganan, yaitu Nitro untuk membuka fitur – fitur lain yang disediakan. Lalu Discord juga memiliki toko gamesnya sendiri.

Pengalaman memakai Discord


            Saya menggunakan Discord pertama kali pada tahun 2017 saat Aplikasi yang mirip, Razer comms. tutup. Menurut saya, Software ini memiliki keunggulan yang banyak, namun juga pasti ada kekurangannya. Sampai saat ini, saya sangat menikmati dalam menggunakan aplikasi ini untuk berbagai kegiatan. Untuk keamanan juga di aplikasi ini dapat membuat server dengan keamanan yang cukup ketat dengan adanya multiple role yang bisa membuat member menggunakan server sesuai yang diizinkan.

POKOKNYA, Aplikasi Discord sangat recommended sekali untuk para remaja yang kesusahan untuk berinteraksi secara lancer dan ingin membuat Group chat yang memiliki berbagai fungsi, bisa menggunakan Discord, gratis. Jika harus mermberi nilai, saya kasih 9.5/10, yea its good, bro. Jika ingin menngunakannya, silahkan download sesuai platform : PC, Android, IOS

            Demikian review singkat yang saya berikan, semoga bermanfaat. Terima Kasih.

Sumber :






Komentar

Postingan Populer